Display dot matrix pada dasarnya adalah susunan beberapa LED yang di susun membentuk matrix baris dengan baris dan kolom yang berfariasi sesuai dengan tipenya. Teknik menggunakan display dot matrix ini dapat di kendalikan dengan teknik multiplexing. Dimana ada kontrol terpisah antara kendali jalur kolom dan baris dari display dot matrix tersebut. Display dot matrix dapat digunakan untuk membuat tampilan karakter sesui keinginan kita. berikut ilustrasi display dot matrix tersebut.
Gambar Ilustrasi Display Dot Matrix 8×8
Dari gambar ilustrasi diatas kita dapat langsung merumuskan teknik penggunaan display dot martix ini yaitu dengan teknik multiplexing. Karena display dot matrixnya 8×8 maka kita perlu 8 jalur untuk kontrol kolom display dot matrix dan 8 jalur kontrol untuk kendali jalur baris display dot matrix tersebut. Misal menggunakan mikrokontroler secara langsung kita perlu 2 port 8 bit dari mikrokontroler itu untuk driver display dot matrix ini. Ok, itu sekilas dari display dot matrix, besok kita sambung lagi dengan teknik dan rangkaian drivernya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar